Elite Precise dan Elgrand adalah series ekonomis dari elite springbed. Keduanya mirip terutama pada kain, warna, corak dan kontur permukaannya. Tapi untuk desain comfort layernya sedikit berbeda. Kalau elgrand lapisan busanya pakai plushtop jadi busanya dikasi highlight kain putih tapi tetep menyatu dengan kasurnya, tapi precise tidak, kesannya langsung menyatu dengan pegasnya. Untuk quiltingnya sama-sama tebel dan halus dan adem karena emang bahannya sama pastinya lebih nyaman dan awet.
Ketebalan comfort layernya / busanya juga sama, sekitar 9 cm yang mana itu sudah sangat tebal sehingga bisa lebih awet. untuk teksturnya juga hampir sama hanya saja precise lebih firm daripada elgrand. Kalau dibandingkan mungkin elgrand feel nya medium. Tapi kasur yang firm itu lebih sehat lho, karena bisa membuat tulang punggung kamu menjadi lurus.
Kedua produk ini juga belum menggunakan foam encasement utuk memperkuat bagian pinggir kasurnya. pegasnya juga masih sama – sama menggunakan bonnel spring tapi jangan salah bonnel spring itu juga punya keunggulan tersendiri lho, karena lebih awet. Dan juga pegasnya kuat dan stabil pastinya awet dan juga aman untuk big size people.
Kedua kasur ini juga mampu menopang tubuh dengan baik, pas dan gak jeglong hanya beda tingkat keempukannya aja. Selisih harganya juga gak jauh beda.
Jadi kamu pilih mana nih, precise atau elgrand?